Rabu, 05 April 2017

Isikan Profil Desa, antara niat vs jaringan

 Administrator  28 September 2016 13:27:26 WIB

       Menindaklanjuti UU No. 6 Tahun 2014 tentang Desa, Pemerintah Kabupaten Jombang telah mengulang kembali seruannya kepada seluruh pemerintah desa se kabupaten Jombang untuk segera menyelasaikan data profil desa dan perkembangannya. Hal ini disambut antusias oleh desa karena sangat berpengaruh pada penyusunan perangkat desa nantinya. Yang pada tahun ini juga sudah harus ditetapkan. Kades Tondowulan pun segera mengumpulkan seluruh perangkatnya guna menyusun profil desa dan perkembangannya. Dan dijadikan prioritas kegiatan dalam bulan september ini.

       Selesai penyusunan draft, kini berlanjut ke pemasukan data melalui http://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/. Dan Kepala Desa melimpahkan kepada admin untuk segera menyelasaikan tugasnya. Dan admin pun melaksanakan tugas yang diberikannya tersebut. Sejak tanggal 23 september 2016, admin membuka situs tersebut dan langsung login. Admin memilih tempat wi-fi dengan fasilitas kecapatan 100 mb/s. Kenyataan yang dihadapi adalah loading yang sangat lambat dan atau begitu simpan data maka terjadi kesalahan (error conection).

       Berpikir bahwa jaringan wi-fi digunakan oleh umum dan saat itu memang ada lumayan banyak pengguna maka dianggap itu karena pengguna yang banyak. Serta dilakukan saat jam kerja yang pada saat itu pengunjung http://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/ mencapai angka diatas 4.000 pengunjung. Admin pun akhirnya menyerah. Pada malam hari, kembali admin ke tempat wi-fi tersebut. Pada awalnya berpikir senang karena sekitar 15 menit jaringan dan server berjalan lancar. Namun setelah itu harus menghadapi kekecewaan lagi karena kembali terjadi masalah. Loading sebenarnya tidak terlalu lama tetapi saat simpan data terjadi kesalahan (error conection) lagi. Sekadar diketahui bahwa untuk penggunaan yang lain, situs lainnya tidak ada kendala dan loading pun cepat.

Berikutnya admin mencoba menggunakan wi-fi.id dengan kecepatan 65 mb/s bertempat kantor TELKOM Ploso. Hasilnya ditemui bahwa di sini pun kurang memuaskan. Meskipun demikian admin berusaha dengan sabar untuk tetap update. Harapan terbesar dari kami agar server yang digunakan pemerintah, mungkin dalam hal ini adalah kemendagri, diperbesar kemampuannya lagi. Hal ini sangat penting guna kelancaran proses yang diminta sistem pemerintahan kita.

Harapan admin, SEMOGA ESOK (mulai tanggal 29 September 2016) sudah lancar sehingga kami pelaku yang dibawah tidak berlama-lama menunggu loading atau error conection pada akhirnya. AAMIIN!

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Keseruan Bermain Brica Terbang